Rabu, 15 Desember 2010

modif seatpost model dahon eco3

Hasil prakarya modifikasi seatpost Dahon Eco3 dengan tujuan untuk menambah panjang seatpost. Terilhami dari seatpost model telecospic bawaan aksesoris asli Dahon.

Peralatan/komponen yg dibutuhkan sangat sederhana yaitu:
- 1 buah Clamp ukuran diameter dalam 34 mm (bisa model baut atau QR)
- 1 buat seatpost ukuran diameter 27.2 mm

Langkah-langkah pengerjaan:
1) Lepas seatpost 34 mm dari seli berikut sadelnya
2) Potong ujung seatpost
3) Potong seatpost secara memanjang +/- 5 cm
4) Pasang Clamp diujung seatpost
5) Masukan seatpost 27.2 mm ke dalam seatpost 34 mm
6) Kencangkan baut/QR dan pasang sadel
7) Seatpost modif siap dipasang di seli kesayangan

Note: Sepertinya bisa diaplikasikan pada seatpost seli Urbano & Metro, atau seli dengan ukuran diameter seatpost 34 mm.











7 komentar:

Unknown mengatakan...

aahh akhirnya nemu juga tutorialnya jugaaa
thx bro

Anonim mengatakan...

Alhamdulillah... Terima kasih sharenya om, sangat berguna

Unknown mengatakan...

Minta reviewnya yg sudah di modif ky gini, apa ada kendala saat pemakaian? Oglak apa nggak?

Unknown mengatakan...

Minta reviewnya yg sudah di modif ky gini, apa ada kendala saat pemakaian? Oglak apa nggak?

Chandra mengatakan...

sebelum nemu ni artikel ane coba persis dengan cara ente,,,
cuma sepeda yang ane pake sepeda murah,hehehehe

tambah tinggi pastinya, tapi klo pas lewat jalan tidak rata, speed trap atau pulisi tidur rada mentul-mentul, ngeri juga sih.hehehehe...

saat ini masih di pake cuma buat ke warung atau keliling kampung, belom berani jauh-jauh...

next plan mau cari tiang yang rada tebelan atau pakai steer tube bekas biar makin rigid

Baggio mengatakan...

terimakasih, inspiratif. sudah dicoba dibawa nanjak dan alhamdulillah aman

Unknown mengatakan...

seatclamp nya ukuran berapa?