Rabu, 20 Juli 2011

Fun Bike BMPD-BI 17 Juli 2011

Lagi2 kota tasikmalaya di-hebohkan dengan Fun Bike yg kali ini diselenggarakan oleh BMPD (Badan Musyawarah Perbankan Daerah) Priangan Timur yg diadakan di Bank Indonesia Tasikmalaya. Heboh karena diikuti peserta yg bejibun...sekitar lebih dari 800 peserta yg terdiri dr insan perbankan se-priatim beserta keluarga, juga kalangan komunitas pesepeda di wilayah tasikmalaya.

t'susy-t'devi-kúdey
Sebenarnya kegiatan ini bukanlah kegiatan terbuka karena memang dikhususkan untuk kalangan perbankan dalam rangka memperingati HUT RI ke 66. sebagai penglaris atau pemeriah, maka diundanglah beberapa komunitas yg pada akhirnya...memang sukses menjadi rame..konslet sendiri menerima surat tertulis langsung yg diterima oleh admin.

setelah registrasi, acara dmulai jam 07.30 menempuh jarak 25 km mengelilingi kota tasikmalaya. jalanan yg dilalui awalnya aspal mulus tapi memasuki daerah perkampungan mulai disuguhi aspal bolong2, tapi syukurlah...tidak terasa capek karena terbentang pemandangan indah di sepanjang jalan. sawah yg menghijau dan semilir angin sejuk. dari jauh terlihat peserta yg mengular di tengah persawahan.

pemandangan sepanjang rute
sampai ke pos 1, peserta diharuskan mengisi soal kelompok sekaligus bakti sosial di pesantren setempat. keributan muncul karena masing2 kelompok tidak membawa bolpoin yg akhirnya saling meminjam ke peserta lain,yg terjadi akhirnya adalah kerja sama dan keakraban antar kelompok. Mata peserta laki-laki pun serasa menjadi segar dengan kehadiran CS Bank yg cantik yg bertugas membagikan soal..

Setelah sampai ke condong....rasa lapar yg tak terhingga membuat tim Konslet desersi...belok mampir di sate condong yg terkenal, belok yg amat sangat mendadak ini menyebabkan salah satu anggota konslet teh susy mendahului di depan tanpa tahu yg lain desersi. selepas makan...desersi pun berlanjut.. menuju ke finish dengan memotong jalan. memang bukan hal yg membanggakan tp dengan dalih tertinggal rombongan, maka hal ini pun menjadi dihalalkan..hehe...

Dan ternyata...sampai finish berbarengan dengan sepeda balap, dan kami pun termasuk kontingen yg paling awal sampai...sungguh menakjubkan!! selayaknya peserta lainnya..kami pun rehat sejenak di bawah pohon kamboja di pelataran BI. sambil menunggu hadiah dorprize. Konslet pun membagikan voucher gratis isi ban nitrogen yg disponsori oleh GUDANG BAN ke masing2 komunitas yg ada. Dan tidak lupa juga, untuk peserta lainnya, kami juga ikut menyumbang hadiah dorprize...sekedar meramaikan saja. sekaligus memperkenalkan KONSLET ke kalangan pesepeda lainnya.

admin kekenyangan
Selepas acara...mampirlah kami di di saung pepes hegar untuk sekedar makan siang (padahal bbrp jam sebelumnya baru makan sate condong). untuk selanjutnya di-evakuasi oleh mobil bapak Nidar karena kekenyangan....

Sekian acara kali ini...sungguh mengasyikan...menyehatkan...dan mengenyangkan...karena inilah habit kami, all just for fun!!

#NB : foto akan di upload menyusul, dikarenakan menunggu koneksi yg memang mebutuhkan banyak kesabaran...mohon anda bersabar juga...mudah2an akan menjadi pahala...amin


Tidak ada komentar: